Top Social

Image Slider

IBX59CC0B1F0120F

Avoskin Natural Sublime Facial Cleanser

12/7/20

 

 

Avoskin baru saja launching produk Natural Sublime Facial Cleanser yang mengandung 99% Serum Infused Ingredients dan Low pH Cleanser yang cocok untuk semua jenis kulit termasuk sensitif.

 
Avoskin Natural Sublime Facial Cleanser

Setelah mencoba banyak produk perawatan kulit tahun 2020 ini aku mulai beralih ke skincare yang tidak mengandung ingredients yang berpotensi menyebabkan iritasi kulit seperti parfume, SLS, SLES, dan bad alcohols. Alasannya sederhana karena kulitku sensitif. Kandungan yang aku sebutkan sebelumnya membuat efek di kulit wajah menjadi lebih sensitif, perih, panas, kering, dan mengelupas.


Ada satu brand lokal yang mulai selektif terhadap pemilihan ingredients disetiap produknya, Avoskin. Avoskin selain mengandung bahan aktif dan natural ingredients disetiap produknya.

Ini adalah produk ke 5 dari brand lokal favoritku, Avoskin Natural Sublime Facial Cleanser membuat formula baru dari kandungan produk sebelumnya Avoskin Aloe Vera Facial Wash.


Ingredients


Avoskin Natural Sublime Facial Cleanser

 

Water, Cocamidopropyl Betaine, Glycerin, Lauramidopropyl Hydroxysultaine, Sodium Cocoyl Glycinate, Sodium Chloride, Hydroxypropyl Methylcellulose, Niacinamide, Disodium Cocoyl Glutamate, Polysorbate 20, Citric Acid, Coconut Acid, Sodium Cocoate, Xanthan Gum, Pentylene Glycol, Saccharide Isomerate, Butylene Glycol, Sodium Benzoate, Aloe Barbadensis Leaf Extract, Hydrolyzed Vegetable Protein, Disodium EDTA, Sodium Bisulfite, Cereus Grandiflorus (Cactus) Flower Extract, Potassium Sorbate, Sodium Hyaluronate, Sclerocarya Birrea Seed Oil, Leuconostoc/Radish Root Ferment Filtrate, Sodium Citrate, Rosa Damascena Flower Water, Rosa Damascena Flower Oil.

 

Avoskin Natural Sublime Facial Cleanser, facial cleanser dengan kandungan aktif Hyaluronic Acid untuk menjaga skin barrier dan melembapkan kulit. 2% niacinamide yang dapat mencerahkan dan mengatasi kemerahan pada kulit wajah. Natural ingredients : Kale Extract, Cactus Extract, dan Rose Extract yang semuanya sudah bersertifikasi ECOCERT. Kandungan Marula Oil, Kale Extract, Cactur Extract, dan Pentavitin berfungsi untuk memberikan efek lembab yang optimal dan mencerahkan.

 

Avoskin Natural Sublime Facial Cleanser juga mengandung Rose Extract yang dipetik langsung oleh petani lokal di negara Turki. Produk ini diformulasikan alcohol free, SLS free, paraben free, silicon free, dan no animal testing. Produk ini mengandung 99% Serum Infused Ingredients dan natural ingredient (rose extract) sebagai fragrance.

 

Packaging and Texture


Avoskin Natural Sublime Facial Cleanser
 

Kemasan eco-friendly Avoskin Natural Sublime Facial Cleanser menggunakan bahan dasar tebu yang diolah dari limbah industri gula. Kesan warna hijau yang tidak mencolok bikin produk ini terkesan skincare mahal padahal dari segi harga Avoskin Natural Sublime Facial Cleanser masih cukup terjangkau. Avoskin Natural Sublime Facial Cleanser memiliki tekstur gel dan tidak berbau. Avoskin selalu menghadirkan produk Green & Clean Beauty Concept dan juga produk cruelty free.

 How to Use

  • Tuangkan isi produk di telapak tangan
  • Gosok kedua telapak tangan yang sudah diberi sedikit air hingga berbusa
  • Pijat secara perlahan di seluruh wajah
  • Bilas hingga bersih

 Baca juga :

Cuma 7 Hari Wajah Langsung Glowing

 

 Review After 2 Weeks


Jenis kulitku kering, sensitif, dan mudah berjerawat. Kondisi sebelumnya wajah ada jerawat satu di dahi, bruntusan merah di pipi kanan karena tidak cocok pake skincare yang mengandung alkohol.


Hari ke-1, setelah cuci muka aku merasa kulit menjadi bersih dan lembab.


Hari ke-3, aku merasakan kondisi bruntusan di pipi kanan mulai kalem. Tekstur bruntusan masih ada tapi, kemerahan sudah berkurang.


Hari ke-7, Jerawat satu di dahi yang sempat berdarah dan bernanah sekarang kondisinya membaik & mulai mengecil.


Hari ke-14, Aku menghentikan pemakaian skincare yang mengandung alkohol. Kandungan ini mengakibatkan kulit di sekitar hidungku kering dan mengelupas. Pemilihan cleanser yang gentle seperti Avoskin Natural Sublime Facial Cleanser dapat memperbaiki skin barrier yang rusak.  Avoskin Natural Sublime Facial Cleanser tidak menghasilkan busa yang berlimpah dan Aku biasanya menggunakan produk ini hanya sebesar biji jagung. Hasilnya aku bisa membersikan kulit wajah, leher, dan dada bagian atas. 14 hari pemakaian aku juga merasakan cleanser ini membantu kulit wajah menjadi 1 tingkat lebih cerah.


Aku suka produk ini karena beneran gentle yang aman digunakan setiap hari. Hasil instan yang aku rasakan wajah jadi segar, bersih, dan lembab. Minusnya buat aku pemilik kulit kering tidak cocok pembersih wajah dengan tekstur gel. Kesan licin setelah pemakaian kurang aku sukai, tapi karena produk ini low pH jadi tidak masalah.

 

Harga dari Avoskin Natural Sublime Facial Cleanser dengan kandungan clean beauty menurutku affordable. Kamu bisa beli produknya di Avoskin Beauty .

 

Selamat Mencoba ! ^^


Merasakan Kemudahan dalam Berasuransi Bersama iFWD

9/15/20

 

 

7 Tahun yang lalu..


Aku kehilangan abah karena "kanker pankreas". Abah adalah panggilan untuk ayahku. Kami sekeluarga terkejut karena ini kali pertama anggota keluarga mengalami sakit yang serius. Setiap hari abah sering merasa perutnya sakit tapi, karena keterbatasan pengetahuan dan uang kami sekeluarga mengabaikannya. Waktu begitu cepat sampai abah mengeluarkan air kencing berwarna seperti teh. Mama langsung sadar ada yang tidak beres terhadap kesehatan abah. Akhirnya mama ke rumah sakit dan abah dinyatakan “kanker pankreas" stadium 4 dan mama juga baru cerita ketika abah sudah meninggal. Sedih rasanya tidak memperlakukan abah dengan baik. Aku selalu berpikir positif kalau abah akan sembuh jadi, aku tidak sering berada di sampingnya.

Abah masuk ke rumah sakit 3x di dua rumah sakit yang berbeda. Total biaya rumah sakit sekitar 70 juta an kala itu. Jumlah uang yang tidak sedikit bukan? Tapi mama bisa melunasi biaya rumah sakit karena dibantu oleh orang-orang yang menjenguk termasuk bude dan tante yang baik hati.

Beberapa tahun kemudian ada yang memberitahuku, jika penyakit kanker bisa diturunkan ke anak. Fakta atau mitos? Entah, tidak tahu kebenaran soal pernyataan dari guru lesku. Tapi setelah pelajaran hari itu aku memikirkan dan ada rasa khawatir. Apakah aku juga akan terkena kanker? Biayanya kan tidak murah. Uang dari mana? Mama juga semakin tua.

 

Baca juga :Uricran Sahabat Ketika Anyang-Anyangan

Asuransi adalah


Saat kuliah aku pernah mendengar soal Asuransi. Sebuah perjanjian antara dua belah pihak, dimana salah satu pihak berkewajiban membayar iuran/premi. Pihak lainnya memiliki kewajiban memberikan jaminan sepenuhnya kepada pembayar iuran/premi sesuai perjanjian yang telah disepakati.

Ada beberapa jenis Asuransi di Indonesia seperti:

  • Asuransi Jiwa
  • Asuransi Kesehatan
  • Asuransi Kendaraan
  • Asuransi Properti
  • Asuransi Pendidikan
  • Asuransi Bisnis
  • Asuransi Umum
  • Asuransi Kredit
  • Asuransi Kelautan
  • Asuransi Perjalanan


Mencari Asuransi tidak boleh asal-asalan lo! 


Asuransi yang ilegal dapat membahayakan kesehatan keuangan kita. Maka dari itu kita harus memilih Asuransi yang sudah terdaftar dan diawasi OJK (Otoritas Jasa Keuangan). Aku sudah lama mencari tahu soal “Asuransi” dan pilihanku jatuh kepada PT FWD Life Indonesia (“FWD Life”), Pelopor Asuransi Jiwa berbasis digital di Indonesia. FWD Life memiliki jaringan usaha di Hongkong & Makau, Thailand, Indonesia , Filipina, Singapura, Vietnam, Jepang, dan Malaysia. PT FWD Life Indonesia meluncurkan produk asuransi kanker online yang terjangkau, yaitu “FWD Cancer Protection”, yang hadir dengan proses digital end-to-end dengan memberikan 4 kemudahan dalam prosesnya. Dimulai dari pengajuan yang mudah melalui website e-commerce FWD Life, iFWD.co.id, hingga klaim secara online di satu aplikasi yang bernama FWD MAX.

 

 

 


 “FWD Cancer Protection”, Produk perlindungan ini memberikan manfaat 100% uang pertanggungan apabila didiagnosis kanker, termasuk kanker stadium awal, dan bisa didapatkan dengan premi yang terjangkau mulai dari Rp10.000 per bulan.

Cara klaimnya yang mudah:
1. Download dan isi form di .ifwd.co.id
2. Kirim kembali form lewat email dan pos
3. Terima pembayaran

Nilai plus lainnya,
- Nasabah akan mendapatkan e-Policy di hari yang sama
- Nasabah dapat memiliki nilai uang pertanggungan sampai dengan Rp500 juta
- Pengajuan klaim yang mudah menggunakan fitur e-Services pada aplikasi FWD MAX
*setelah masa tunggu selama 90 hari

 

 



iFWD Liberate memiliki berbagai produk seperti :
Asuransi Jiwa dan Kesehatan, Asuransi Umum, Employee Benefits, Produk Syariah dan Takaful.

Kita dapat memilih produk tersebut sesuai kebutuhan, Soal hidup siapa sih yang bisa jamin? Esok hari, bulan depan, 5 tahun kedepan apa masih baik-baik saja? Enggak ada yang tau, enggak ada yang pasti dalam hidup seperti yang pernah ku alami 7 tahun yang lalu. Makanya kita perlu payung sebelum hujan. FWD Cancer Protection bukan cuma mudah-mudahan tapi mudah beneran.

Pengalaman Treatment di Ella Skin Care Solo

9/11/20
https://www.stafana.com/2020/09/pengalaman-treatment-di-ella-skin-care.html

 

Berangkat ke Ella Skin Care


Senin, 7 September 2020 kemarin aku memutuskan untuk memanjakan diri ke Ella Skin Care Solo. Salah satu klinik kecantikan di Solo yang terkenal dan banyak direkomendasikan oleh teman-teman termasuk kakak perempuanku. Sampai di Ella Skin Care jam 08:56 WIB, 4 menit lebih awal sebelum klinik buka dan ternyata sudah ramai orang menunggu di depan klinik kecantikan. Di masa pandemi disarankan untuk booking terlebih dahulu karena slot per hari terbatas. Sebelum masuk ke lokasi, kami para pengunjung disambut ramah oleh staff dan masuk satu per satu untuk menggunakan hand sanitizer yang telah disediakan. Lalu satu per satu customer akan dipersilahkan ke bagian CS (customer service) untuk memilih treatment nya, disarankan untuk konsultasi terlebih dahulu agar treatment yang dipilih sesuai.

 

Hari ini ke 3 kalinya aku merawat diri di Ella Skin Care Solo dan baru pertama kalinya aku memutuskan konsultasi terlebih dahulu sebelum memilih treatment. Aku mendapat giliran menuju ruang konsultasi Ruang 3 dr. Helga Dewi. Semua dr umum (bukan dr SpKK) di Ella Skin Care seluruh Indonesia adalah perempuan. Di dalam ruangan yang tidak terlalu besar tapi bersih dan nyaman, dr. Helga menyambut ramah dan banyak bertanya permasalahan kulitku. Jadi aku tidak perlu malu untuk membongkar kekurangan di wajahku.

 

https://www.stafana.com/2020/09/pengalaman-treatment-di-ella-skin-care.html

Wajahku akhir-akhir ini sedang berjerawat karena tidak cocok menggunakan facial foam yang baru dan karena mestruasi. Di wajah juga terdapat bekas jerawat yang lumayan banyak karena menggunakan obat totol acne yang mengandung sulfur. Dr. Helga menyarankan jenis treatment : Phyto treatment and Acne Cure dan 3 body care : Body Secret Whitening, Body Whitening SPF 20, and Goat's Milk Body lotion. Setelah konsultasi aku menunggu dipanggil CS kembali untuk konfirmasi treatment yang dipilih. Bisa ditambahkan atau dikurangi sesuai keinginan customer dan staff akan mendiskusikan kembali dengan dr.

 

Lalu aku akan duduk kembali untuk dipanggil gilirian treatment di kursi yang telah disediakan. Namaku akan dipanggil dan diarahkan masuk ke ruang Facial. Sebelumnya aku akan masuk ke kamar mandi untuk ganti baju. Karena sedang masa pandemi, tidak ada massage muka maupun badan jadi tidak perlu ganti baju.


 

https://www.stafana.com/2020/09/pengalaman-treatment-di-ella-skin-care.html


Mulai treatment

 

https://www.stafana.com/2020/09/pengalaman-treatment-di-ella-skin-care.html

 

Di ruang ber AC ini terdapat 8 kasur dan masing-masing kasur dilapisi plastik selama masa pandemi covid-19. Plastik akan digulung setelah treatment selesai dan akan diganti secara berkala. Yuk mulai Phyto treatment nya.

 

Pertama wajahku akan dibersihkan lalu dibuang deh komedo-komedo nakal menggunakan jarum baru dan alat pinset komedo. Tahap pembersihan komedo rasanya sakit ketika komedo batu diambil. Langkah selanjutnya, wajah aku akan disterilkan menggunakan alat khusus berbentuk lonjong warna bening. Alat ini bergetar dan mengeluarkan sensasi cekit-cekit. Lanjut ke tahap wajah ditutup menggunakan kain kasa untuk diaplikasikan masker di atasnya. Setelah 15 menit, masker di wajah sudah kering. Wajahku diaplikasikan krim lalu dibungkus menggunakan plastik bening agar mati rasa.


 

Setelah plastik dibuka aku berpindah ke ruang sebelah untuk lanjut treatment Acne Cure. Ini termasuk treatment wajah menggunakan laser. Mataku ditutup menggunakan kacamata cup. Cahaya lasernya sangat silau bahkan ketika mata sudah ditutup. Ketika di laser aku merasa sedikit cekit-cekit. Tak lupa aku dapat snack dan air putih. Selesai sudah me time nya dan aku langsung pergi ke kasir untuk membayar. Ambil Body Care di bagian Apotek lalu pulang ke rumah. Treatment di Ella Skin Care kali ini membutuhkan waktu selama 3 jam.

 

Treatment Laser di Ella Skincare 

 

Setelah treatment wajah terasa kaku dan sedikit memerah. Aku juga dapat Serum Acne ( Acne Cure) untuk merawat kulit setelah perawatan ini. Aku tidak boleh menggunakan toner, serum selain Acne Cure selama 3 hari.

 

https://www.stafana.com/2020/09/pengalaman-treatment-di-ella-skin-care.html

Review Body Care

 

https://www.stafana.com/2020/09/pengalaman-treatment-di-ella-skin-care.html

Body Secret Whitening, Scrub pemutih dari Ella Skin Care dengan harga Rp 40.000 yang sudah terdaftar BPOM & Halal. Produk ini aman digunakan ibu menyusui dan ibu hamil. Wangi bunga yang lembut dengan butiran scrub yang halus. Tidak membuat kulitku kering setelah mandi. Produk ini wanginya tahan lama, murah, dan tidak membuat badanku gatal. Karena sebelumnya aku pakai body scrub dari merk lain bagian selangkangan dan pantat terasa gatal.


Body Whitening SPF 20 and Goat's Milk Body lotion, adalah perawatan kulit siang dan malam hari. Body Whitening SPF 20 menutrisi kulit dan membuat kulit menjadi lembab. Produk ini juga melindungi kulit dari sinar matahari. Body lotion ini harum, tidak lengket, dan mudah menyerap.

 

Goat's Milk Body lotion digunakan di malam hari karena mengandung AHA. Goat's Milk Body lotion berfungsi melembabkan kulit dan mengelupas (exfoliate) kulit mati, Hasil bisa dilihat pemakaian 2 minggu secara rutin. Hindari bagian lipatan seperti siku dan lutut. Siang hari boleh kok pake Goat's Milk Body lotion tapi harus menggunakan Body Whitening SPF 20 setelahnya. Wanginya juga enak nggak bikin mual, gampang menyerap, dan tidak lengket.

 

Paket Body Whitening ini seharga Rp 124.000. Sudah terdaftar BPOM & Halal. Produk ini aman digunakan ibu menyusui dan ibu hamil.

 

Harga Treatment di Ella Skincare 


Kenapa memilih Ella Skin Care?


Aku memilih perawatan di klinik kecantikan Ella Skin Care karena letaknya strategis, parkir motornya tidak susah, bangunan maupun fasilitas klinik yang bersih, terawat, dan nyaman. Harga perawatan di Ella Skin Care cukup terjangkau. "Facial" biasa cuma Rp 85.000 dan treatment paling mahal "Vascular Yellow Laser Treatment" seharga Rp 1.200.000. Ella Skin Care memiliki produk selain skincare, ada makeup, parfume, body care, dan hair care. Produk bisa beli di semua cabang Ella Skin Care dan via online bisa beli di ellabeautystoreofficial. Untuk skincare yang perlu resep dokter hanya bisa beli via offline Ella Skin Care .


Ella Skin Care juga sering promo, diskon 15% jika kamu buat story/feed saat sedang di Ella Skin Care,

 

Kalian sudah pernah ke Ella Skin Care cabang mana? 

Scarlett Whitening Acne Serum dan Brightly After Serum

9/4/20

 

 
Aku lagi sedih karena baru saja melakukan sebuah kesalahan yang fatal. Dimasa pandemi ini biasanya aku lebih rajin merawat kulit wajah dan juga badan karena cuma di rumah aja. Tapi suatu hari aku tidak tidur di rumah dan lupa membawa produk skincare. Karena aku malas balik ke rumah untuk mengambilnya alhasil, selama 2 hari aku tidak pakai skincare sama sekali. Ketika aku check keesokan harinya wajah menjadi kering, kusam dan munculah jerawat.

Cara Sehat Menurunkan Berat Badan

7/28/20


Siapa yang tidak mau mempunyai badan yang ideal? Semua orang pasti menginginkan hal tersebut namun, ternyata banyak di antara kita salah mengartikan ukuran berat badan yang ideal. Kekeliruan ini membuat orang khususnya kaum hawa melakukan diet asal-asalan.

Pengertian Diet


Menurut Wikipedia, Diet adalah upaya mengatur asupan nutrisi yang dikonsumsi oleh seseorang atau organisme tertentu. Tapi menurut kementrian kesehatan yang paling terbaru, Diet yang benar mengacu pada pilar “diet gizi seimbang”. Cara sehat menurunkan berat badan yang aman salah satunya bisa berfokus pada diet gizi seimbang atau biasa disingkat “Diet GGS”.

Pedoman Diet GGS

Pedoman diet gizi seimbang adalah mengontrol jumlah asupan kalori harian setiap individu ditambah dengan membiasakan olahraga, pola hidup yang sehat dan bersih, serta memantau kesehatan dan berat badan.

Selain berpedoman dengan gizi seimbang, kita juga harus melakukan metode makan 5x sehari yaitu : sarapan, cemilan pagi, makan siang, cemilan sore, dan makan malam.

Metode makan 5x sehari tetap bisa dilakukan bagi kita yang menginginkan berat badan ideal dengan menjaga porsi makan serta asupan kalorinya. Penurunan berat badan idealnya 0.5 – 1.5 per minggunya atau 4 – 6 kg dalam kurun waktu 1 bulan.

Berikut pedoman gizi seimbang yang wajib diperhatikan :


Mengonsumsi Makanan yang Mengandung Karbohidrat


Makanan yang disarankan mengandung karbohidrat kompleks seperti, nasi, kentang, dan beras merah. 


Batasi Makanan Manis, Asin, dan Lemak


Sebuah studi yang dilakukan mahasiswa University of North Carolina menemukan fakta bahwa berbagai macam junk food atau makanan cepat saji mengandung banyak sodium dan kandungan gula, lemak jenuh yang dapat mengakibatkan berat badan naik. Garam juga dapat meningkatkan berat air dalam tubuh.


Lakukan Aktivitas Fisik



Olahraga dapat dilakukan minimal 30 menit per hari. Olahraga dapat meningkatkan daya tahan tubuh dan merangsang pertumbuhan ideal dengan membakar kalori yang ada di dalam tubuh secara sempurna.


Mengonsumsi Lauk Pauk Kaya Protein


Protein diperlukan untuk pembentukan tulang, otot, tulang rawan, dan darah. Protein juga dapat memperbaiki dan mengganti jaringan tubuh yang rusak. Jenis protein dibagi menjadi 2 yaitu, Protein Nabati (tahu dan tempe) dan Protein Hewani (susu, telur, ikan, dan daging).

Pola Hidup Sehat dan Bersih




Sekarang sedang berlangsung pandemi covid 19 dalam 4 bulan terkahir ini, campaign mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir minimal selama 40-60 detik sedang ramai dipopulerkan kembali. Manfaat mencuci tangan dengan sabun dapat membunuh kuman secara efektif.

Jangan Melewatkan Sarapan


Aktivitas sarapan pagi sesuai waktunya dapat menghindarkan kita dari rasa lapar berlebihan ketika di siang hari dengan ini pola makan kita tetap terkontrol.

Minum Air Putih yang Cukup



Kekurangan air putih dapat menyebabkan mudah lelah, dehidrasi, dan infeksi saluran kencing. Jangan lupa untuk melihat kondisi air di rumah. Air putih yang layak dikonsumsi tidak berwarna dan berbau.

Makan Buah dan Sayuran


Buah dan sayur kaya serat yang dapat membantu proses pencernaan kita. Buah dan sayur memberi efek kenyang lebih lama yang dapat menjaga berat badan.

 

Perhatikan Label Kandungan Gizi Pada Kemasan


Nutrition facts atau biasa disebut “nilai gizi” disetiap kemasan makanan. Informasi ini sangat diperlukan untuk mengetahui nutrisi dari produk yang akan kita beli dan konsumsi agar sesuai dengan kebutuhan nutrisi harian.



Bersyukur dan Menikmati Makanan yang disajikan




Bersyukur bisa menciptakan emosi yang positif.

"Dan (ingatlah juga), tatkala Tuhanmu memaklumkan "Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu. Jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih." (QS. Ibrahim : 7).


Buat kalian yang baru pertama kali diet atau ingin menjalani pola hidup yang lebih sehat bisa mencoba Program Pedoman gizi seimbang melalui akun Instagram @dietbareng_nutritionist. Program ini merupakan pedoman yang berisikan susunan makanan sehari-hari yang mengandung zat gizi dalam jenis dan jumlah yang sesuai dengan kebutuhan tubuh. Program Diet GGS ini ditangani langsung oleh Nutritionist sesuai kebutuhan kalori harian kalian.

Erhair HairGrow Series Solusi Rambut Rontok

6/27/20

Permasalahan rambut rontok menjadi dilema tersendiri bagi kaum hawa maupun adam. Sebenarnya kenapa sih rambut kita bisa rontok? Padahal kita juga sudah rajin keramas setiap minggunya.

Pengertian Rambut Rontok


Rambut rontok adalah lepasnya rambut secara berlebihan. Rambut rontok normalnya dialami seseorang 50 sampai 100 helai setiap harinya diikuti dengan pertumbuhan rambut baru.

Perawatan rambut rontok tergantung penyebabnya, ada faktor keturunan maupun kerusakan akibat alat styling rambut. Faktor keturunan adalah kondisi alami yang tidak membahayakan kesehatan. Faktor Kerusakan yang perlu kita obati, kerusakan pada rambut membutuhkan perawatan rambut khusus hairfall dan melindungi dari sinar matahari langsung.

Erhair HairGrow Series adalah rangkaian perawatan rambut untuk rambut rontok dan kulit berminyak. Berikut pengalaman menggunakan produk Erhair HairGrow Series sekitar 14 hari dan ku gunakan setiap 2x sehari.


About Erha


Erha berdiri sejak tahun 1999 yang telah berkembang menjadi klinik spesialis kulit yang menyediakan skincare dengan memberikan pelayanan personalized therapy yang menyeluruh.


Erhair HairGrow Shampoo




Erhair HairGrow Shampoo adalah shampoo khusus untuk rambut rontok yang membantu mengurangi kerontokan dan merangsang pertumbuhan rambut dengan cara meningkatkan sirkulasi darah dan menutrisi rambut.

Erhair HairGrow Shampoo ini merupakan perawatan rambut yang tidak menghasilkan foam. Shampoo rambut seperti ini sangat cocok untuk semua tipe jenis kulit kepala termasuk sensitif. Erhair HairGrow Shampoo punya ukuran kmasan yang lumayan besar dengan netto 250ml.

Erhair HairGrow Shampoo mengandung :

Key Ingredients



  • Ekstrak Akar Panax Ginseng

Panax Ginseng atau biasa dikenal Ginseng Korea ternyata lebih memiliki banyak manfaat dari saudaranya, Ginseng Amerika. Panax ginseng dapat menguatkan rambut dari akarnya.

  •  Kopexil™ 

adalah senyawa kimia yang dapat mengurangi kerontokan dan merangsang pertumbuhan rambut baru.

  • Copper, Gluconate, Biotin, Arginine 

yang berfungsi menstimulasi rambut, menjaga kesehatan rambut, menutrisi kulit kepala, dan menguatkan akar rambut.

How to Use



  1. Gunakan pada rambut yang telah dibasahi
  2. Pijat kepala minimal 5 menit
  3. Bilas hingga bersih


Review Pemakaian 14 hari

Aku pakai Erhair HairGrow Shampoo setiap 2x sehari sebagai pengobatan rambut rontok. Sebenarnya shampoo ini ditunjukan untuk kalian yang punya rambut tipis tapi aku punya rambut super tebal, ngembang, kering, dan rontok.

Karena rambut tebal ini aku pakenya sedikit lebih banyak dari shampoo yang bisa menghasilkan foam, yang aku rasakan rambut rontoknya masih sama cuman, rambut bagian depan mulai tumbuh kecil-kecil. Aku pakai 2 hari sekali tidak bikin rambut kering. Kulit kepalaku punya jerawat yang lumayan banyak aku enggak tau kenapa tapi, pake Erhair HairGrow Shampoo lumayan mengurangi. Kaget juga tapi bikin aku rajin keramas dan merawat diri. Masih ada kandungan fragrance jadi ada wanginya fresh tapi enggak menyengat kok.

Price : Rp 135.500 / pcs

Baca juga : Serum Vitamin C dari Natur

Erhair Hair Loss Tonic



Kalau rontokmu parah kamu bisa menambahkan produk hair care seperti Erhair Hair Loss Tonic dengan netto 60mlErhair Hair Loss Tonic Mengandung bahan Kopexil™ dan ekstrak Panax Ginseng, Hair Loss Tonic bantu merawat kekuatan rambut.


  • Ekstrak Akar Panax Ginseng

Panax Ginseng atau biasa dikenal Ginseng Korea ternyata lebih memiliki banyak manfaat dari saudaranya, Ginseng Amerika. Panax ginseng dapat menguatkan rambut dari akarnya.

  •  Kopexil™ 

adalah senyawa kimia yang dapat mengurangi kerontokan dan merangsang pertumbuhan rambut baru.

How to Use




1, Semprotkan Hair Loss Tonic pada kulit kepala yang bersih, setelah keramas.
2.Semprotkan ke kulit kepala secara merata, lalu beri sedikit pijatan. Tidak perlu dibilas.
3. Pemakaian 1-2x sehari

Review Pemakaian 14 hari

Yang aku suka produk ini karena aplikatornya yang unik. Aplikatornya memudahkan kita mengaplikasikan isi produk langsung ke kulit kepala. Kemasan seperti ini juga tidak mudah tumpah. Wanginya hampir mirip sama Erhair HairGrow Shampoo.

Teksturnya cair seperti air dan tidak lengket. Kerontokan rambut berkurang ketika menggunakan produk ini satu rangkaian.

Hair Loss Tonic bekerja secara sinergis dengan HairGrow Shampoo, bantu mengurangi dan
mengatasi kerontokan rambut.


Price : Rp 104.500 / pcs

Erhair HairGrow Series berbahan alami yang dapat digunakan setiap hari
Aman untuk Bumil maupun Busui
dan untuk kulit kepala yang sensitif



Wajah Kenyal dan Sehat dengan Natur Miracle Face Serum

6/24/20

Halo girls,

Kulit kamu makin kentang padahal di rumah aja selama pandemi ini?

SAMA!!!

Aku sudah gonta-ganti skincare mulai dari facial wash, toner, serum bahkan pelembab juga!

Selama 3 bulan ini udah trial and error sampai muka BO (break out) gak karuan. Tapi masih santai karena cuma di rumah aja enggak bakal ketemu orang kan :p . Sempet sedih sih, solusinya aku jarang bercermin. Aku cuma ngaca waktu skincare routine pagi dan malam. Tidak lupa talk to my self postif vibes,“Keep calm, ini adalah proses wajah kamu akan glowing, sabar ya.”

Dry skin and acne prone menjadi permasalahan hidupku. Belum lagi masalah wajah kusam yang ku miliki. Kalau mau ke luar rumah sebentar tanpa makeup rasanya gak PD. Baru-baru ini ada Serum Lokal yang gentle tanpa kandungan alcohol and fragrance. Akhirnya aku tertarik mencoba Natur Miracle Brightening SerumJakarta Beauty Blogger .

Sebenarnya ada 3 varian untuk Natur Miracle Face Serum yaitu :

  • Calming (Centella Asiatica) untuk menyamarkan bekas jerawat, mengecilkan pori-pori.
  • Brightening (Vitamin C & Sour Lime) untuk mencerahkan kulit, mengontrol minyak.
  • Renew Skin (Ginseng & Probiotic) untuk menyamarkan kerutan, anti aging.


Packaging



Mulai dari kemasan box-nya terlalu gemas dan aku suka karena warnanya tosca pastel dengan motif orange & sour lime yang menggambarkan kandungan serum ini. Di kemasan box juga terdapat penjelasan singkat mengenai kegunaan, komposisi, dan perhatian. Untuk tanggal produksi dan expired ada di botol kacanya <3


Natur Miracle Face Serum sendiri menggunakan botol kaca transparant dengan aplikator pipet. Aku saranin kamu, setelah menggunakan produk ini simpan lagi di dalam kardusnya ya, karena setau aku Vitamin C mudah teroksidasi. Apalagi botol kacanya semi bening seperti ini. Kamu enggak mau kan Miracle dalam Natur Miracle Face Serum terbuang sia-sia. Jangan lupa hindari menyimpan di tempat yang terkena paparan matahari langsung, girls!

Baca juga : Review Bio Oil


Texture & Fragrance


This photo does not add effects

Natur Miracle Brightening Serum ini menurutku, teksturnya sedikit thick dan licin tapi ketika diaplikasikan ke wajah ternyata cepat meresap. Teksturnya semi cair gitu girls! ditunggu beberapa detik juga langsung meresap kok. Natur Face Serum ini tidak menambahkan fragrance jadi sama sekali tidak wangi. 

Soalnya aku pernah pake brand lain yang bilang non-fragrance tapi tetep ada wanginya dan gak enak. Kalo Natur Face Serum ini aman meskipun, mengandung Vitamin C dan Sour Lime.

Ingredients & Benefits



Aqua, Butylene Glycol, Ethyl Ascorbic Acid, Phenoxyethanol, Cyclopentasiloxane, Sodium Hyaluronate, Imidazolidinyl Urea, Olive Oil PEG-7 Esters, Hydroxyethylcellulose, Niacinamide, Phenyl Trimethicone, Citus aurantifolia Fruit Extract, Carbomer, Citric Acid, Allantoin, Panthenol, Sodium PCA, Tetrasodium EDTA, Potassium Hydroxide, Glycerin, Propylene Glycol, Biosaccharide Gum-1, Potassium Sorbate, Sodium Benzoate.

Natur Miracle Brightening Serum memiliki kandungan utama Vitamin C dan Sour Lime. Vitamin C sendiri dapat mencerahkan kulit wajah kita secara natural dan Sour Lime berguna untuk mengontrol minyak. Natur Miracle Brightening Serum juga diperkaya Sodium Hyaluronate untuk menutrisi dan menjaga kelembapan kulit. Produk ini cocok buat kamu yang memiliki masalah kulit kusam maupun berminyak.



Kedua foto di atas tanpa filter dan hanya menggunakan cahaya flash dari hp tapi beneran Drops of Miracle dari serum ini bekerja di wajahku.

Foto before kulit terlihat kering dan kusam dan terdapat jerawat karena tidak cocok menggunakan facial wash sebelumnya. Foto after setelah pemakaian satu minggu dan masih terdapat jerawat. Foto terlihat berminyak karena foto diambil setelah pemakaian Natur Miracle Brightening Serum. Wajah tampak lebih cerah dan sehat.

Selama 7 hari pemakaian di malam hari aja sih kulitku enggak terasa tingling atau cekit-cekit. Aku juga pakai hanya setiap malam / pagi hari saja.

How to Use



  • Cuci tangan terlebih dahulu lalu Drops of Miracle Brightening Serum ke telapak tangan yang sudah bersih 2-3 tetes.
  • Aplikasikan ke wajah secara merata sambil dipijat ke arah atas untuk penyerapan yang lebih maksimal.
  • Buat kamu yang baru coba Serum Vitamin C lebih baik digunakan pada malam hari. Gunakan 2-3 kali sehari terlebih dahulu ya.
  • Jika kamu tidak ada reaksi perih, gatal, atau kemerahan bisa dipakai setiap hari di pagi dan malam hari.


Kamu tertarik mencoba Natur Miracle Brightening Serum?

Produk ini tidak mengandung alkohol dan tambahan wewangian ya, jadi aman banget buat kalian yang memiliki jenis kulit sensitif.


Price ?
Rp 170.000 / 30ml

Mencoba Perawatan Rambut Profesional Furatasse Asal Spanyol

4/13/20

Sudah lama aku tidak membicarakan kondisi rambut aku di blog. Akhir-akhir ini aku lagi cari Shampoo yang bisa buat rambut lebih halus dan mudah diatur. Walaupun aku masih punya masalah rambut rontok sama seperti sebelumnya, akhirnya ku memilih untuk potong rambut. Alhamdulillah rambut rontoknya sangat berkurang. Orang salon bilang kalau akar rambutku mungkin tidak kuat untuk menopang rambut panjang. Aku merasa sedih, masa iya seumur hidup aku tidak pernah memiliki rambut panjang.

Kondisi rambutku sekarang kering karena beberapa bulan yang lalu aku mencoba mewarnai rambutku. Seminggu yang lalu aku berkesempatan mencoba produk Furatasse dari JakartaBeautyBlogger. Furatasse adalah produk perawatan rambut profesional dan premium asal Spanyol yang berfokus pada perawatan kulit kepala untuk memperbaiki masalah rambut melalui aplikasi modern.

Baca juga : REVIEW ERHAIR

Furatasse Pro Colour Shampoo



Furatasse Pro Colour Shampoo, Shampoo yang berfungsi untuk membersihkan & menjaga warna rambut supaya bersih dan lembut, melindungi warna rambut setelah pewarnaan agar warna tetap stay dan berkilau, merusak bahan kimia di rambut, dan memperbaiki rambut yang rusak akibat penggunaan pewarna berlebihan.

Ingredients


Mengandung bahan alami Oryza Sativa (Rice) Seed Protein yang berguna untuk memperbaiki rambut rusak, menambah volume dan membantu menebalkan batang rambut kembali yang dikarenakan pewarna berlebihan pada rambut.

Terdapat colour Shield pada rambut yaitu menjaga dan melapisi warna rambut sehingga lebih tahan lama

Furatasse Pro Colour Shampoo Bebas :

  • Colorant 

Pewarna Berbahaya

  • Paraben 

Pengawet Kosmetik

  • Sodium Lauryl Sulfate (SLS)

Bahan kimia yang terdapat di produk pembersih piring, mobil, lantai untuk mengangkat kotoran, minyak dan penghasil busa

  • Sodium Laureth Sulfate (SLES)

Bahan kimia sama seperti SLS namun, versi ringan. Yang memiliki fungsi sama untuk mengangkat kotoran dan minyak.

Karena produk ini BEBAS kandungan Colorant, Paraben, SLS, dan SLES maka, produk ini aman digunakan semua orang dan segala usia, termasuk ibu yang sedang hamil dan menyusui.

Terdapat label No Tested On Animals yang memiliki arti:

“Produk ini tidak diuji cobakan kepada hewan sama sekali”

How to use



Ambil produk secukupnya dan aplikasikan ke rambut yang basah dengan pijatan lembut selama 1-2 menit. Bilas hingga bersih. Lakukan kembali jika diperlukan. Hasil akan lebih maksimal jika diikuti conditioner.


Texture and Fragrance


Furatasse Pro Color Shampoo (300ml) has a clear gel texture with little foam. It smells like when I entered an expensive salon. I like this product.

After using this product


Setelah menggunakan produk ini beberapa kali, rambutku sedikit lebih halus. Rontoknya juga lumayan berkurang. Aku akan menggunakan produk ini secara rutin agar hasil yang terlihat maksimal karena memang saat ini sedang menstruasi jadi belum bisa keramas lagi.

Furatasse Hair Perfume


Buat aku yang menggunakan hijab perlu banget pakai parfum rambut. Rambutku tertutup hampir 24 jam membuat kondisinya menjadi mudah bau dan lengket. Sebenernya pakai Shampoo nya saja sudah wangi sih, tapi lebih sempurna lagi juga pakai Furatasse Hair Perfume. Rambut jadi wangi tahan lama seharian.


Ingredients


Alcohol Denat, Fragrance, Propylene Glycol

Keunggulan Furatasse Hair Perfume :

- Aroma parfum dapat bertahan hingga 6-8 jam
- Super hemat karena 1 botol = 99x spray
- Tidak membuat rambut menjadi lepek
- Cocok buat kamu yang berhijab maupun non hijab
- Kemasan slim 10ml, Travel Friendly

 Furatasse Hair Perfume memiliki 3 varian :

01 - extract herbs, mimosa, cardamon
wanginya soft, seperti wangi bayi, seger dan aromanya bikin relax ( my fav!)

03 - extract tropical herbs, blackberry, bay berry
aromanya classic, sedikit lebih warm dari kode 01, dengan perpaduan wewangian tropis yg manis

07 - extract floral organica , aldeyle
Wanginya super feminin!! soft dengan campuran flower scent yg seger!


Semua varian wewangian Furatasse di formulasikan wanginya bikin fresh dan tahan seharian, cukup aplikasikan 3 pump di rambut dan tanpa membuat rambut lengket ❤️❤️

Penasaran dengan brand Furatasse?



Mandi Bersama Vitalis Perfumed Moisturizing Body Wash

3/30/20


 Hai, apa kabar?

Punya kulit kentang (sensitif) menjadi salah satu keistimewaanku. Aku tidak boleh menggunakan sembarangan produk perawatan kulit termasuk sabun mandi.

Beberapa hari yang lalu air di rumahku sempat kotor, aku terpaksa menggunakan air yang sedikit keruh itu untuk mandi. Hasilnya? seluruh tubuhku muncul bentol disertai rasa gatal. Sebelumnya aku sudah pernah mengalami biduran ini ketika cuaca sedang dingin. Ya, aku alergi udara dingin.

Biasanya aku mengoleskan lotion yang mengandung Calamide dan Zinc Oxide untuk mengobati rasa gatal tapi ternyata tidak mempan. Sudah seminggu lebih aku gunakan lotion di pagi dan malam hari rasa gatal masih ada dan kulitku semakin buruk karena bekas dari bentolnya susah untuk dihilangkan.

Lalu mamaku menyarankan membeli sabun batangan yang baunya seperti obat (tidak enak). Akhirnya aku menggunakan sabun batangan ini. Beberapa hari kemudian gatal di sekujur tubuhku mulai berkurang tapi, aku tidak suka wangi dari sabun ini. Akhirnya aku punya ide untuk mandi menggunakan 2 sabun. Pertama aku menggunakan sabun khusus untuk alergi kulit dan sabun cair yang wanginya seperti parfum.

Vitalis Perfumed Moisturizing Body Wash



Aku sudah mandi bersama Bersama Vitalis Perfumed Moisturizing Body Wash selama 9 hari di kulit sensitifku. Hari pertama percobaan aku memilih Vitalis Perfumed Moisturizing Body Wash varian White Glow  karena kemasannya berwarna pink.



Klaimnya produk ini bisa membuat kulit kita menjadi lebih cerah. Aku belum merasakan efek Skin Brightening karena baru mencoba varian ini selama 3 hari. Tapi, aku percaya produk ini bisa membuat kulit kita lebih cerah (bukan putih) jika digunakan dalam jangka panjang dan rutin. Karena produk ini mengandung ekstrak Licorice dan Susu. Wangi varian White Glow, wangi buah Cherry and Raspberry yang manis menggambarkan karakter wanita feminin yang lembut. Tambahan Marshmallow and Gardenia membuat sabun cair ini memiliki wangi elegan serta tahan lama karena terdapat juga Woody and Suede.

3 hari berikutnya aku mencoba Vitalis Perfumed Moisturizing Body Wash varian Fresh Dazzle dengan kemasan berwarna green.



Sudah bisa ketebak ya wanginya seperti apa? Iyap, bener banget. Varian Fresh Dazzel memiliki wangi segar yang bisa bikin kita merasa relax. Segarnya dari wangi Jeruk Bergamot diikuti wangi Floral Bouquet menambah kesan manis, loh! Ada tambahan wangi Musk juga biar wanginya tahan lama. Berasa mandi parfum beneran kan girls?

Varian ini cocok banget buat kamu wanita kantoran yang butuh banget refreshing setelah kerja seharian. Tidur kamu akan lebih nyenyak karena kulit menjadi sehat dan terawat dari ekstrak Yuzu Orange dan anti oksidant dari Green tea.

3 hari terakhir aku mandi bersama Vitalis Perfumed Moisturizing Body Wash varian Soft Beauty.




Soft Beauty  adalah varian favorit aku karena dari kemasannya yang terlihat paling mewah. Hmm.. apa karna warnanya purple ya? Cocoklah buat warna kaum sosialita menurutku hehehe.

Wangi parfumnya saat dibuka pertama kali tercium wangi segar yang clean dari Fruity Aldehydic. Diikuti wangi Rose and Violet yang membuat varian ini memiliki wangi yang lebih tahan lama dibandingkan varian lainnya. Wangi Tonka Bean and Sandalwood yang premium membuat manis varian ini. Dengan ekstrak Avocado dan Vitamin E membuat kulit menjadi lembab, kenyal, dan halus sehabis mandi. Cocok buat kamu yang memiliki kulit kering seperti Gurun Sahara.

Tahun 2020


Aku sudah beralih menggunakan sabun cair mulai tahun ini. Cuman sempat aku mengalami masalah kulit kemarin akhirnya, aku kembali ke sabun batangan. Karena memang yang ku ketahui sabun untuk kulit alergi cuman ada yang jenis batangan. Tell me if I'm wrong!

Setelah selama 9 hari aku menggunakan metode mandi dengan menggunakan 2 sabun agar kulitku sembuh dari rasa gatal dan juga tetap wangi, lembab, dan kenyal. Pertama aku mandi menggunakan sabun khusus alergi lalu bilas. Selanjutnya aku mandi parfum menggunakan Vitalis Perfumed Moisturizing Body Wash lalu bilas. Aku sudah sembuh total dan masalah terakhirku adalah menghilangkan bekas bentolnya. Sedih sih, tapi enggak mau terlalu dipikirkan karena bisa buat aku stress haha.

Baca juga : Klinik Ella Skincare Solo

Kenapa Memilih Sabun Cair ?


Sabun cair memiliki kandungan pelembab yang lebih tinggi dibandingkan sabun batangan. Pelembab ini membuat kulit kita tidak menjadi kering setelah mandi. Sabun cair juga memiliki kemasan botol yang praktis dan higienis. Sehingga kemasan seperti ini tidak mudah terkontaminasi bakteri, mudah menyimpannya, dan dibawa saat travelling. 

Ketika kamu membeli kemasan Vitalis Perfumed Moisturizing Body Wash  full 200 ml jika sudah habis jangan dibuang girls! Isi ulang aja pakai kemasan refill.





5 Rekomendasi Sabun untuk Kulit Wajah Berjerawat

2/10/20

Jerawat adalah masalah kulit yang terjadi akibat berlebihan produksi sebum / minyak yang menyumbat saluran folikel rambut dan pori-pori. Kondisi ini memperlihatkan bintik-bintik merah maupun bintik yang disertai nanah. Jika masalah kulit ini disentuh akan terasa gatal / perih tergantung dengan kondisi parah atau tidaknya jerawat tersebut. Jerawat bisa muncul di bagian wajah, leher, punggung, dada, dan bagian sekitar kemaluan.

Jerawat dapat dialami siapa saja, wanita maupun pria. Salah satu kunci agar jerawat tidak muncul dengan menjaga kebersihan anggota badan kita. Pilihlah sabun yang dapat menghambat pertumbuhan  bakteri pemicu jerawat pada manusia yang disebut P. acne .

Yuk, simak 5 Rekomendasi Sabun untuk Kulit Wajah Berjerawat by Stafana Charis :)

Holly Sabun Hijau



Sabun Antiseptik yang pertama beredar di pasar Indonesia pada tahun 1989 oleh Sekawan CV, Sidoarjo. Holly Sabun Hijau terbuat dari minyak kelapa berkualitas dan diformulasikan secara khusus, tanpa pewangi dan sodium yang umum terdapat dalam sabun biasa, sehingga cocok buat kamu yang memiliki jenis kulit sensitif. Holly Sabun Hijau yang asli berwarna hijau bening, tidak keras, dan tidak mengandung parfum. Karena teksturnya yang tidak keras sabun ini bisa dipotong kecil-kecil sesuai keinginan dan mudah dibawa ketika travelling.

Holly Sabun Hijau dapat digunakan untuk anggota tubuh termasuk kulit wajah. Karena sabun ini dari bahan nature sehingga tidak akan menimbulkan alergi. Sabun ini juga tidak membuat kulit menjadi semakin kering karena pada dasarnya jenis kulitku kering-sensitif namun, aku juga termasuk orang yang mudah berjerawat di bagian wajah dan punggung.

Aku harus menggunakan spons mandi ketika mengaplikasikan sabun mandi biasa di bagian punggung, kalau tidak punggungku akan muncul jerawat yang cukup mengganggu. Tapi saat  menggunakan Holly Sabun Hijau aku sudah tidak perlu menggosok punggung dengan spons mandi lagi.


Hada Labo Mild Peeling Face Wash



Face wash kedua favorit aku (selain dari Laneige) yang harganya lebih terjangkau yaitu, Hada Labo Tamagohada Mild Peeling Face Wash diproduksi dengan standar pharmaceutical yang ketat tanpa tambahan zat pewangi, pewarna atau zat tambahan lain yang tidak dibutuhkan kulit.

Face wash ini menggabungkan AHA (Glycolic Acid) dan BHA (Salicylic Acid) yang dapat mengangkat lapisan terluar sel-sel kulit mati sehingga kulit terlihat bersih, sehat dan cerah. Aku menggunakan setiap hari (pagi-malam) untuk kulit wajah dan sebentar lagi sudah mau habis. Aku mau repurchase karena selama menggunakan produk ini komedoku lumayan berkurang dan tidak nampak blackhead di bagian pipi.

Pertama kali coba produk ini aku mengalami purging di bagian dahi loh! hahaha aku suka karena efeknya ada 5 jerawat muncul dan aku tidak ambil pusing, Aku tahu ini dampak positif bahwa AHA & BHA sedang bekerja membersihkan kulitku. Aku juga sudah tidak pernah muncul jerawat setelah masa purging berakhir.

Aku tidak mengalami over eksfoliasi ketika menggunakan produk ini setiap hari. Alasannya karena hanya butuh waktu sekitar 1 menit  AHA & BHA bersentuhan dengan kulit wajahku. Teksturnya creamy, lembut dan busanya juga melimpah. Meskipun produk ini ditunjukan untuk kulit berminyak, kulit keringku tidak terasa kering dan juga lembab. Aku hanya merasakan "kulit bersih" yap, satu hal yang bikin aku suka dengan Laneige dengan harga lebih mahal tapi dia bikin kulit wajah lembab.


Swissvita Acne Soothing Cleansing Cream



Pembersih wajah bertekstur krim dengan formula yang lembut sehingga aman digunakan sehari-hari, sekalipun pada kulit sensitif. Diformulakan dengan asam amino yang membersihkan hingga ke lapisan kulit terdalam untuk mengangkat kotoran, minyak berlebih dan penumpukan sel kulit mati, dan menghasilkan wajah yang cerah dan sehat.

Kandungan utama BHA (Salicylic Acid) yang dapat mencegah dan mengatasi jerawat sekaligus mengeksfoliasi lapisan dalam pori-pori untuk menyamarkan pori-pori dan noda gelap. Aku suka sama cleansing dengan tekstur creamy dan busanya super lembut. Bikin betah cuci muka dan bikin kulit wajah jadi lembab! Pakai produk ini sampai habis kulit wajah lebih cerah juga.

Rangkaian Produk Swissvita Terjamin Bebas dari Pewangi, Alkohol, Logam berat, Pigmen, Lanolin, Paraben dan Plastik.


Baca juga : Review erhalogy skin barrier series


Janeeta Skin Expert Acne Cleanser



Janeeta Skin Expert BeeVenom27, brand lokal yang baru saja launching tahun 2018 kemarin. Aku sudah menggunakan produk ini satu rangkaian acne dan brightening. Tahun lalu aku memiliki masalah kulit wajah yang mudah berjerawat (acne prone). Janeeta menggunakan bahan BeeVenom sebagai kandungan utama dalam produknya.

Manfaat BeeVenom :

  • Memperbaiki tekstur kulit 
  • Mengecilkan pori-pori
  • Memudarkan garis-garis halus dan keriput
  • Mencegah pigmentasi dan kerusakan akibat sinar matahari
Janeeta ini termasuk produk yang memiliki 27 kandungan halal yang bekerja dengan 7 aksi pencerah hingga lapisan terdalam. Kandungan yang cukup terkenal untuk mencegah dan mengobati jerawat seperti, Malaleuca Alternifolia Oil atau yang dikenal sebagai Tea Tree Oil.

Janeeta Skin Expert Acne Cleanser memiliki tekstur gel. Produk ini tidak mengandung parfum, paraben, alcohol so,  aman banget buat kamu yang memiliki kulit sensitif. Setelah menggunakan produk ini kulit wajah tidak kering dan juga tidak lembab (sama seperti Hada Labo). Produk ini lebih ampuh untuk mengobati jerawat yang meradang parah menurutku cuman, produk ini memiliki harga lebih mahal dari Hada Labo dengan netto 200ml.  Memiliki tutup berbentuk ulir dan kemasan yang cukup besar membuat produk ini kurang praktis.


Safi White Expert Oil Control & Anti Acne Facial Cleanser


Safi White Expert Oil Control & Anti Acne Facial Cleanser adalah pembersih wajah dengan busa yang lembut, diperkaya Ekstrak Habbatus Sauda dan Teknologi OxyWhite.

Klaim Safi :
- Membersihkan debu dan kotoran yang menyumbat pori-pori.
- Membersihkan sisa make up dengan seksama.
- Membantu menjaga kelembaban kulit wajah.

Facial Cleanser ini memiliki tekstur cream yang tidak terlalu creamy, wanginya sama dengan rangkaian Safi White Expert lainnya (soft seperti bunga). Kulit wajah menjadi bersih tapi sayangnya, kulitku menjadi kering. Sabun muka ini lebih cocok buat kamu yang memiliki kulit wajah berminyak.


5 Rekomendasi Sabun untuk Kulit Wajah Berjerawat by Stafana Charis. Semua produk di atas adalah produk Sabun untuk kulit wajah berjerawat yang sudah dicoba selama lebih dari 1 bulan. Semoga bisa menjadi referensi untuk kalian yang sedang mencari produk sabun untuk wajah berjerawat. Rangkaian Produk di atas sudah Halal, terdaftar nomor BPOM, tidak mengandung parfume dan aman untuk kulit sensitif. Selamat mencoba :)

*) sumber foto dari google

Auto Post Signature

Auto Post  Signature